Resep Kue Gandus Khas Palembang

Resep dan cara membuat kue gandus khas palembang yang super lembut dengan topping abon gurih.

Sep 9, 2022 - 11:36
 0  41
Resep Kue Gandus Khas Palembang
Resep dan cara membuat kue gandus khas palembang yang super lembut dengan topping abon gurih.

Berikut resep kue gandus Palembang paling lembut:

Bahan satu :
– Air sebanyak 500 mililiter (ml),
– Santan kelapa sebanyak 500 gram, dan
– Garam secukupnya.

Bahan dua :
– Air sebanyak 500 mililiter (ml),
– Santan kelapa sebanyak 500 gram,
– Tepung beras sebanyak 200 gram, dan
– Tepung sagu sebanyak 70 gram.

Bahan Toping :
– Abon sapi secukupnya,
– Daun seledri secukupnya, serta
– Cabai merah keriting pun secukupnya.

Cara membuat :
– Bahan satu dimasak terlebih dahulu hingga mendidih,
– Tambahkan garam sebanyak satu setengah sendok teh,
– Masukkan bahan kedua, lalu diaduk hingga merata,
– Kemudian masukkan ke dalam loyang dan kukus sekitar 20 menit,
– Taburkan abon sapi, daun seledri, serta cabai merah keriting sesuai selera Anda sebagai toping kur gandus itu, dan
– Angkat dan kue gandus siap disajikan.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow